Keunikan Bahasa Inggris yang Perlu Anda Ketahui

Beberapa keunikan bahasa Inggris ini ditinjau dari aspek kebahasaan. Dimulai dari segi arti, jumlah huruf, serta keunikan-keunikan lainnya. Untuk lebih jelas lagi, mari kita simak informasi di bawah:

Keunikan Bahasa Inggris

  • Satu sukukata terpanjang dalam bahasa Inggris adalah “scraunched”.
  • “Dreamt” adalah satu-satunya kata bahasa Inggris yang diakhiri dg huruf “mt”.
  • Kata “set” memiliki arti lebih banyak daripada kata lain dalam bahasa Inggris.
  • “Underground” adalah satu-satunya kata dalam bahasa Inggris yang dimulai dan diakhiri dengan huruf “und.”
  • Hanya ada empat kata dalam bahasa Inggris yang diakhiri dengan “-dous”: tremendous, horrendous, stupendous, and hazardous.
  • Kata terpanjang dalam bahasa Inggris, menurut Oxford English Dictionary, adalah pneumonoultramicroscopicsilicovolcanoconiosis.
  • Satu-satunya kata lain yang berbentuk jamak (plural) dan sama jumlah hurufnya adalah pneumonoultramicroscopicsilicovolcanoconioses.
  • Ada sebuah kata tujuh huruf dalam bahasa Inggris yang berisi sepuluh kata tanpa menata ulang setiap huruf nya, “therein”: the, there, he, in, rein, her, here, here, ere, therein, herein.
  • ‘STEWARDESSES’ adalah kata terpanjang yang diketik hanya dengan tangan kiri.
  • Kata “testify” (bersaksi) berasal dari orang-orang di pengadilan Romawi yang bersumpah dengan menyebutkan testicles (testis/buah pelir) mereka dalam sumpahnya.
  • Kombinasi “ough” dapat diucapkan dengan sembilan pelafalan yang berbeda. Kombinasi kata tersebut diantaranya adalah: “A rough-coated, dough-faced, thoughtful ploughman strode through the streets of Scarborough; after falling into a slough, he coughed and hiccoughed.”
  • Satu-satunya kata yang terdiri dari 15 huruf yang tersusun tanpa pengulangan adalah “uncopyrightable.”
  • Hanya ada 9 kata yang didalamnya terdapat dua u yang bergandengan (uu), yaitu vacuum, continuum, residuum, menstruum, triduum, duumvir, duumvirate, muumuu, Weltanschauung.
  • Kata terpendek yang di akhiri dengan -ology adalah oology, yaitu studi tentang telur.

Keunikan bahasa Inggris di atas hanya sebatas informasi tambahan untuk anda. Nah.. jika ingin tahu bagaimana dapat berbicara bahasa Inggris dalam waktu singkat, simak informasi program Fabelia.

Fabelia – Kampung Inggris – Pare – Kediri

Related posts

Leave a Reply