√+ Cara Mudah Menggunakan Article Bahasa Inggris [a, an, the]

article bahasa inggris

Article bahasa Inggris masuk dalam jajaran kata yang urgent dipelajari. Sebab ia digunakan hampir di setiap kalimat. Baik dalam speaking maupun writing.

Dalam studi kali ini, saya coba berbagi kepada ANda. Dimulai dari pengertian, berapa jumlahnya, hingga kata apa saja yang masuk dalam kategori article . Tidak hanya itu, saya coba torehkan contoh-contohnya dalam kalimat, dengan tujuan,, agar Anda dapat memahami lebih baik.

Read More

Pengertian Article

Pada dasarnya article adalah kata sifat yang digunakan untuk membatasi kata benda, baik membatasi orang, ide, gagasan ataupun sebuah tempat.

Taruhlah saya berbicara kepada anda dengan kalimat berikut:

  • I drink water (aku minum air) – minum air apapun.
  • I drink a glass of water (aku minum segelas air) – cuma satu gelas
  • I drink the water. (Aku minum airnya) – Air tertentu yang Anda maksud.

Dari tiga contoh di atas, jelas sekali bahwa keberadaan article mempengaruhi makna suatu kalimat.

Jenis Article Bahasa Inggris

Ada tiga jenis article bahasa Inggris yang perlu anda ketahui, yaitu a, an, dan the.

Dari ketiganya, “The” masuk dalam kategori definite article (article spesifik).

Sebaliknya, A dan An masuk dalam kategori indefinite article (article tidak sepesifik).

Definite article adalah article yang membuat kata benda menjadi lebih spesifik, tertentu, sesuai apa yang dimaksudkan oleh pembicara / pendengar.

  • The book is very expensive (buku tersebut sangat mahal) , yakni buku yang saya dan Anda maksud.

Sedang indefinite article menunjukan kata benda secara tidak spesifik / tertentu. Article ini hanya membatasi jumlah.

  • There is a guy in front of your home (ada seseorang di depan rumah mu) – tidak diketahui siapa namanya. Tidak diketahui siapa dia. Yang jelas jumlahnya satu.

Penggunaan Article

Pada sub bab ini, saya tidak menjelaskan penggunaan article semata, melainkan juga menerangkan bagaimana penulisannya dalam kalimat, serta seperti apa pengucapannya.

Penulisan a / an

Ada sedikit perbedaan penulisan dan bacaan A / An. Keduanya dapat kita kenali melalui ketentuan berikut:

  1. Gunakan “A “bila diikuti suara konsonan: a book, a chair, a uniform (bacaan kata uniform diawali huruf y)
  2. Gunakan “An” bila diikuti suara vokal: an apple, an honest man (bacaan kata “honest” diawali suara konsonan  /’ɒn.ɪst/ (h dihilangkan))

Penggunaan article a / an

Kenali penerapan A / An pada dua hal berikut:

1. A dan An hanya diperuntukkan bagi coutable noun (kata benda yang dapat dihitung),

Seperti:

  • a student (seorang murid)
  • a book (sebuah buku)
  • an apple (sebuah apel)

Di bawah ini adalah penggunaan yang tidak tepat:

  • a water (sebuah air)
  • an oil (sebuah minyak)

Baca kembali penjelasan saya mengenai countable dan uncountable noun.

2. A dan An menunjukkan bilangan angka 1, seperti

  • I’ve got two bikes and a car (Aku pnya dua sepeda dan sebuah mobil), 
  • He’s a teacher (Dia seorang guru).

Saya juga telah menulis materi bilangan / angka dalam bahasa Inggris. Pastikan anda membacanya dengan seksama.

Pengucapan article the

Dibaca th∂ (sama seperti menyuarakan kata “ke”) bila diikuti oleh suara konsonan. Seperti the book, the university, dll.

Dibaca thi: (seperti mengucapkan kata “ini”) bila diikuti oleh suara vowel. Seperti the apple, the honest man, dll.

Penggunaan article the

Penerapan the dapat anda kenali dalam beberapa hal berikut:

1. digunakan ketika mengulang kata benda yang sama:

  • He gave me a knife and a spoon. But the spoon was dirty. (Dia memberiku sebilah pisau dan sebuah sendok, Akan tetapi sendoknya kotor.)
  • I bought a pen and some paper, but I left the pen in the shop. (Aku membeli sebuah pulpen dan sedikit kertas, Akan tetapi aku meninggalkan pulpennya di toko.)

2. Ketika satu-satunya objek yang ada, seperti the earth (bumi), the sun (Matahari), the River Thames (Sungai Thames).

3. The digunakan sebelum nama nama berikut:

  • Laut : the Atlantic Ocean, the Arctic, the Antarctic
  • Sungai: the River Thames, the Nile
  • gunung : the Alps
  • kerajaan: the United Kingdom,
  • gurun: the Gobi Desert, the Sahara
  • nama negara yang jamak : the Netherlands, the United States of America, the United Arab Emirates

Note: Jangan meletakan article bahasa Inggris sebelum proper noun (noun yang menunjukkan pada nama). Silahkan klik linknya, jika Anda belum memahami apa itu Proper Noun.

Amati contoh kalimat berikut:

  • She lives in Paris (Dia tinggal di Paris), bukan in a Paris.  atau in the Paris.
  • We went to India (Kita pergi ke India), bukan in an India atau in the India.

Saya kira demikian. Jika Anda mengalami kesulitan memahami article bahasa Inggris di atas, silahkan konsultasikan lebih lanjut di kolom komentar.

Thanks.

Related posts

Leave a Reply