√√ Bingung dengan Arti Respect? Begini Makna Sebenarnya

arti respect

Banyak yang mengira bahwa arti respect adalah “menghormati”, titik. Jadi jika ada orang di antara kita atau orang asing berbicara “RESPECT”, maksudnya adalah “Menghormati”.

Lantas bagaimana dengan dengan tenggang rasa? Apakah disebut juga dengan respect?

Read More

Untuk memahaminya, kita perlu mengurai lebih lanjut apa arti respect yang sebenarnya? Sehingga dapat diterapkan sesuai dengan keadaan yang tepat.

Arti Respect

Hemat saya, terdapat beberapa konteks bagaimana kata respect dapat kita terapkan.

Pertama, Anda dapat berkata “respect” saat merasakan atau menunjukkan kekaguman terhadap seseorang atau sesuatu yang Anda yakini memiliki ide / kualitas yang mumpuni.

Disini berarti terdapat pengakuan dari diri Anda terhadap kelebihan / keistimewaan orang lain. Atau mengakui betapa berharganya sesuatu yang Anda ketahui.

Kedua, saat anda memperlakukan sesuatu atau seseorang dengan baik dan penuh perhatian, maka pada saat itu anda sedang “respect”.

Dalam hal ini, respect tidak lain adalah cara memperlakukan atau memikirkan sesuatu / seseorang. Jadi jika Anda menghormati guru Anda, berarti Anda mengaguminya dan memperlakukannya dengan baik.

Ketiga, disebut “respect” manakala mau menerima pentingnya hak atau kebiasaan seseorang, dan tidak melakukan apa pun yang mengusik dirinya.

Keempat, saat Anda berpikir bahwa mematuhi hukum atau aturan terbilang penting, maka itu juga disebut “respect”.

Berdasarkan perincian-perincian diatas, arti respect dalam bahasa indonesia dibilang cukup bervariatif.

Daftar maknanya kurang lebih sebagai berikut:

  • Menghormati
  • Menghargai
  • Menyegani
  • Takzim
  • Khidmat
  • Mematuhi

Namun jika kita telusuri berdasarkan kelas kata, maka akan seperti berikut:

Kata kerja

  • Respect: menghormati, mematuhi
  • respect (somebody’s) wishes :  memenuhi harapan (seseorang) 
  • respect (yourself) : menghargai diri sendiri

Kata benda

  • respect: penghormatan, pengertian, hormat, rasa hormat, Hal.
  • respectability  : kehormatan, kemuliaan.
  • respected : terhormat
  • respecter : yang mengindahkan orang lain.
  • respecting : mengenai penjunjungan
  • respects  : pengakuan

kata sifat

  • respectable  : terhormat, cukup baik.
  • respectful  : hormat.
  • respective  : masing-masing.

Kata keterangan

  • respectfully : dengan hormat.
  • respectfully  : dengan hormat
  • respectively :  berturut turut
  • respectably : dengan sopan.

Oh ya,,, sebagai informasi tambahan, baca juga cara-cara menangi anak yang tidak menunjukkan rasa hormat. Tips tersebut diulas dalam artikel yang berjudul “Why are Children Disrespecting Parents? 7 Best Steps to Handle them !!”

Contoh Kalimat

Coba anda perhatikan semua contoh dibawah, rata-rata maknanya mengarah pada daftar makna di atas.

  • I deeply respect you for what you have achieved.(Saya sangat menghargai Anda atas apa yang telah Anda raih.)
  • All people in this country should respect the environment and not pollute it. (Semua orang di negara ini harus menghormati lingkungan dan tidak mencemarinya)
  • I was always taught to respect the rule. (Saya selalu diajari untuk mematuhi aturan.)

Selain contoh di atas, kita juga dapat jumpai arti respect yang berbeda. Seperti dalam rangkaian contoh kalimat berikut:

1. Rasa dihargai / dihormati

  • His first chance in over fifteen years to regain respect in the business (Kesempatan pertamanya dalam lebih dari lima belas tahun untuk mendapatkan kembali rasa hormat dalam bisnis)

2. Salam sapa

  • Give my respects to your dad. (sampaikan salam hormat saya kepada Ayahmu.)

3. Perihal

  • In some respects, I had to admit, I had behaved badly. (Dalam beberapa hal, saya harus mengakui, saya telah berperilaku buruk)

Note: semua keterangan di atas merupakan hasil serapan dari beberapa kamus online, diantaranya oxford, cambridge, collin, dll.

Itu saja sekelumit contoh dan arti respect yang perlu anda ketahui. Pastikan juga Anda mempelajari penjelasan saya tentang arti up dan contohnya dalam kalimat.

Thanks for your reading.

Related posts

Leave a Reply